Sabtu, 02 April 2011

Siang ini...

Siang ini...
Termenung disudut sungai..menyendiri..
Menerawang jauh keawang-awang...
Teringat untaian kata kenangan...

Siang ini...
Ditemani gemericik air mengalir perlahan...
Dengarkan curahan bisikan hati yang sendu..
Terbawa oleh hembusan lembut sang bayu...

Siang ini...
Ku katupkan tangan ke wajahku...
Menyesali perihal masa lalu...
Yang selalu penuh salah dan dosa...

Siang ini...
Kan kuhapus bayang rupamu disisi..
Tiada lagi terkenang masa menanti...
Hanya menambah pilu dihati...

Siang ini...
Ku ucap selamat tinggal untukmu...
Terima kasih atas luka yang engkau torehkan didada ini..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apapun komentar anda..akan sangat diterima tapi harus melalui editan dulu..gak papa kan???